Senin, 10 Mei 2010

Kegiatan Donor Darah SAR Unhas berhasil mengumpulkan 35 kantong darah



Kegiatan donor darah SAR Unhas adalah satu dari serangkaian kegiatan yang dilakukan oleh unit kegiatan mahasiswa SAR Unhas dalam menyambut anniversary-nya yang ke-24. kegiatan yang dilaksanakan pada hari Senin, 10 Mei 2010 merupakan kerja sama antara SAR Unhas dengan berbagai pihak diantaranya PMI cabang Makassar, dan partisipan yang terdiri dari mahasiswa dan alumni serta pegawai dalam lingkup Universitas Hasanuddin.
Kegiatan ini berhasil mengumpulkan 35 kantong darah yang nantinya akan dikelola oleh PMI cabang Makassar dan diperuntukkan bagi orang-orang yang membutuhkan. Kegiatan ini juga sekaligus sebagai ajang sosialisasi penerimaan anggota baru gelombang ke- II (3 – 19 Mei 2010) angkatan XX SAR unhas tahun 2010.

Panitia MENGUCAPKAN BANYAK TERIMAH KASIH KEPADA PIHAK-PIHAK YANG TELAH MEMBANTU TERLAKSANANYA KEGIATAN INI dengan baik. Meski panitia menyadari masih banyak kekurangan di dalamnya, karena kesempurnaan memang hanya milikNYA.

last but not least, Terima kasih sekali lagi kami ucapkan kepada seluruh partisipan, semoga darah yang terkumpul dapat bermanfaat bagi orang yang membutuhkan dan merupakan bukti tingginya rasa kemanusiaan dari para pendonor yang rela mendonorkan darahnya demi kemanusiaan.

Avignam Jagad Samagram!

2 komentar:

  1. mantap boss,,,
    Siapa bag,. penerangan...???
    begitu dong,,,!!!
    Tinggal meningkatkan traffic nya juga...
    SAR 3891607 UH
    http://galerybalda.blogspot.com

    BalasHapus